Senin, 17 April 2017

Belajar Bareng Dinas Kebudayaan DIY




Belajar tak selamanya berada di dalam ruang tertutup. Belajar bisa dilakukan dimana saja asalkan ada sumber belajarnya. Demikian pula yang SD Negeri Depok 1 lakukan bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan DIY melalui program WKM (Wajib Kunjung Museum). Program WKM yang diprakarsai oleh Dinas Kebudayaan DIY merupakan program unggulan yang ditujukan bagi sekolah-sekolah yang berada di wilayah DIY dimana bertujuan agar generasi muda khususnya para pelajar lebih mencintai museum dimana di dalamnya banyak sekali sumber-sumber ilmu yang dapat diperoleh.

Program pembelajaran ini diikuti oleh 58 siswa kelas 5A dan 5B dan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 15 April 2017. Adapun lokasi tujuan dari kegiatan pembelajaran di luar kelas ini yakni Tembi Rumah Budaya dan Parangtritis Geomaritime Science Park. Semua akomodasi mulai dari kendaraan, tiket, sampai dengan konsumsi ditanggung olah Dinas Kebudayaan DIY. Sehingga sekolah tidak perlu mengeluarkan biaya.


Tembi Rumah Budaya merupakan museum kebudayaan Jawa khususnya budaya DIY. Di museum ini terdapat perangkat gamelan komplit, alat-alat masak tradisional jawa, alat transportasi, buku-buku Jawa, dan lain sebagainya yang berkaitan dengan kebudayaan jawa. Sedangkan Parangtritis Geomaritime Science Park merupakan museum sekaligus pusat penelitian tentang geomaritim khususnya wilayah pesisir selatan DIY. Di dalam Parangtritis Geomaritime Science Park terdapat alat-alat yang digunakan untuk pemetaan pada jaman dahulu, selain itu juga terdapat sampel-sampel batuan dan pasir yang ada di wilayah pesisir selatan DIY. Sebelum melihat koleksi museum, para pengunjung biasanya disuguhi tayangan tentang kegeomaritiman wilayah pesisir selatan DIY mulai dari sejarahnya sampai  kondisi terkini. 

Terimakasih kepada Dinas Kebudayaan DIY yang telah memfasilitasi kegiatan pembelajaran di luar kelas bagi siswa SDN Depok 1. Semoga akan terus berlanjut pada waktu-waktu mendatang.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar